Khasiat Obat dan Manfaat dari Daun Madu


Resep obat tradisional dan penggunaan berikut disarikan dari hasil penelitian BPPT (IPTEKnet) dengan CODATA ICSU Indonesia yang direaliasikan pada tahun 2002

Nama Lain dari Daun Madu
Bahasa Latin: Barleria cristata L. Bahasa Jawa: Landep. Bahasa Madura: daun madu. Bahasa Tagalog: Kolintang, violeta.

Informasi Umum tentang Daun Madu

Daun madu adalah jenis tumbuhan yang dulunya berasal dari Asia Selatan yaitu di Pakistan dan India.


Daun madu umumnya ditanam sebagai tanaman pagar. Semak, tinggi 1-3 m, bercabang banyak.


Tanaman daun madu mempunyai batang berkayu, bulat, berbuku-buku, berambut, hijau kecokelatan.

 

Selain itu tumbuhan daun madu memiliki daun tunggal, berhadapan, helaian elips sampai lanset,


ujung dan pangkal runcing, tepi rata, tulang daun menyirip, kedua permukaan berambut, panjang 4-8 cm, lebar 1-3 cm, warnanya hijau atau hijau kekuningan.


Tanaman daun madu mempunyai bunga tunggal atau berpasangan, di ketiak daun dan ujung tangkai, mahkota berambut kelenjar, bibir atas mahkota berbagi empat, bulat telur, warnanya ungu.


Selain itu, tumbuhan daun madu mempunyai buah elips, panjang 1,5 cm, berbibir tiga sampai empat, kecokelatan. Biji kecil, pipih, warna cokelat.

 

Zat yang Dikandung dan Khasiat Obat dari Daun Madu:


Komposisi dari daun madu mengandung polifenol dan substansi pektik. Batang mengandung polifenol,


saponin, flavonoida, kalsium oksalat, lemak, substansi pektik, dan asam formik.


Sedangkan bagian akar mengandung polifenol, saponin, dan flavonoida.


Guna dan khasiat dari daun madu dapat menyembuhkan penyakit rematik, batuk, bengkak, gigitan serangga, dan digigit ular berbisa.🔵🔵🔵

Cara Mengolah dan Meramu daun Madu

  1. Untuk Mengobati Penyakit Rematik

  2. Ambillah daun segar sebanyak 1 genggam.

  3. Cucilah sampai bersih

  4. Tambahkanlah kapur sirih 1/4 sendok teh. 

  5. Tumbuklah sampai lumat.

  6. Balurkanlah pada tempat yang sakit.

Demikianlah informasinya, semoga bermanfaat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Informasi Terapi Gelombang Otak Ini Perlu Anda Ketahui

Terapi gelombang otak adalah teknik pengobatan yang memanfaatkan gelombang suara untuk merangsang dan memperbaiki pola aktivitas listrik di ...